Peluang Kerja Jurusan Teknik Komputer Dan Jaringan, Kompirasi.com - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan jurusan Teknik komputer dan jaringan biasanya setelah lulus sekolah bingung untuk mencari sebuah pekerjaan,apalagi kalau kamu jurusan TKJ (Teknik Komputer Dan Jaringan) tentunya abis tamat sekolah ingin langsung bekerja.
Mencari Peluang kerja jurusan teknik komputer dan jaringan di indonesia sendiri sangat lah mudah namun persaingan nya sangat lah banyak namun tentunya kalian tidak perlu putus semangat masih banyak lowongan pekerjaan di luar sana yang mencari pekerja lulusan TKJ.
Alasan Mencari Kerja ?
Kalau saya pribadi sendiri untuk kebutuhan hidup sewaktu sekolah kita hanya belajar dan memahami saja di masa dewasa dan setelah lulus dari SMK saya berpikir orang seperti saya ini bisa apa ya ?
Untuk pribadi saya sendiri bekerja bukan untuk mencari uang namun bekerja mencari pengalaman hidup,prinsip saya bekerja itu tidak harus sesuai bidang misal aja kamu lulusan TKJ kamu mencari peluang kerja di sosial media atau mencari lowongan kerja sesuai lulusan kamu.
Tentunya tidak sob,saya sendiri Lulusan TKJ namun malah bekerja menjadi buruh pabrik dan menjadi seorang penulis blogger.
Jumlah Peluang Kerja Di Indonesia Sangat Lah Kecil
Mengapa saya mengatakan hal tersebut kalau peluang kerja di indonesia sangat lah kecil ?ok sob di dunia bekerja memang sangat banyak lowongan pekerjaan namun tahu kah kamu setiap perusahaan hanya menerima karyawan setengah nya saja ?
Mengapa demikian ?ambil contoh saja apakah hanya kamu yang tamat SMK Jurusan Teknik Komputer Dan Jaringan di wilayah kamu ?tidak sob setiap tahunnya sekolah meluluskan siswa sebanyak 400 orang ambil aja segitu dari nilai rata rata setiap wilayah antar provinsi.
Namun kalian tidak perlu takut ada beberapa lowongan kerja yang dapat membantu mengatasi masalah kamu apalagi kamu seorang pengganguran tentunya sangat bosan apabila tidak memegang uang ?nah dibawah ini ada daftar peluang kerja untuk kamu yang tidak bekerja walaupun peluang nya sedikit namun apasalah nya kita mencoba ?
10 Peluang Kerja Jurusan Teknik Komputer Dan Jaringan
Berikut beberapa peluang kerja jurusan teknik komputer dan jaringan (tkj)
1. Teknisi
Teknisi
Bagi kamu yang lulusan teknik komputer dan jaringan menjadi seorang teknisi adalah salah satu pekerjaan yang cocok banget buat kamu apalagi kamu sudah paham benerin komputer yang rusak dan jago merakit komputer.
2. Desainer
Desainer
Untuk kamu yang hobi desain gambar peluang kerja bagian desainer di indonesia sangat lah dikit walaupun kamu tidak bekerja di kantor atau sebuah perusahaan kamu bisa membuat desain untuk orang lain yang memerlukan jasa kamu,dan tentunya dari kepintaran dan kemahiran kamu,kamu bisa menghasilkan penghasilan 100 -200 Ribu perhari.
3. PNS
PNS
Walau sedikit melenceng dari jurusan menjadi seorang PNS tidak buruk,namun apabila kamu di tempatkan di bagian mengetik di computer dan bagian dokumennya kamu harus menguasai excel dan jago mengetik 10 jari.
4. Game Developer
Game Devoloper
Kamu hobi main game di computer atau android ?dan gelar kamu S1 Teknik Informatika kamu bisa coba menjadi seorang Game Developer,di pekerjaan ini kamu harus suka dengan game dan tidak hanya itu kamu harus kreatif dan mampu berkomunikasi dengan baik dengan client atau user.
5. IT SUPPORT
IT SUPPORT
IT support adalah seorang teknisi pada sebuah organisasi atau perusahaan yang memiliki tangung jawab untuk instalasi software,perangkat lunak,dan juga jaringan.
6. Programmer
Programmer
Untuk bekerja di bidang ini kalian harus menguasai berbagai macam program dari,PHP,CSS,C++,Java,Netbeans dan berbagai macam bahasa pemrogramman lainnya.
7. Administrator Jaringan
Administrator Jaringan
bagi kamu yang jago dalam dunia jaringan kamu bisa mencoba menjadi seorang Administrator Jaringan untuk kamu yang ingin mengambil pekerjaan ini sebaiknya kamu paham dan trampil dalam bidang jaringan ini apabila ada client yang mengalami masalah jaringan kamu harus siap menangani keluhan-keluhan client.
8. Operator Warnet
Operator Warner
Mungkin hal ini sangat memalukan dan banyak di indonesia siswa dan siswi lulusan jaringan menjadi seorang operator warnet,terbukti temen-temen saya juga pernah menjadi seorang Operator warnet,kalian tidak perlu takut apabila ingin melamar kerja menjadi seorang operator warnet kalian hanya perlu memahami biling client.
9. System Analyst
System Analyst
System Analyst adalah seseorang yang bertanggung jawab atas penelitian dan perencanaan dan merekomendasikan perangkat lunak dan sistem yang paling sesuai dengan kebutuhan organisasi dan bisnis.
Untuk mendapatkan pekerjaan di bidang System Analyst kamu harus memahami software atau perangkat lunak yang bagus dan cocok untuk mitra bisnis atau perusahaan tempat kamu bekerja.
10. Karyawan Pabrik
Karyawan
Setelah kalian melamar dimana mana dan tidak menerima pangilan kalian bisa mencoba menjadi karyawan pabrik,dari pada tidak bekerja sama sekali dan stress sudah melamar kerja sana sini tidak diterima Karyawan pabrik menjadi solusinya.
Penutup
Bagi kalian yang ingin mencari kerja sebaiknya jangan pilih pilih banyak kok pekerjaan yang bisa di kerjakan walaupun pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan gelar atau tidak sesuai jurusan kita.
Benjamin Disraeli -Coningsby
“Seseorang Akan Menjadi Hebat Jika Dan Hanya Ia Berusaha Sesuai Dengan Apa Yang ia Minati "