Cara Membuat Channel Di Telegram - Telegram saat ini mendadak menjadi aplikasi chatting yang mampu menyaingi kepopuleran whatsapp, dan banyak pengguna whatsapp mulai beralih menggunakan telegram sebagai pengganti aplikasi chattingan seperti facebook, instagram, twitter, whataspp yang sudah populer saat ini.

Telegram selain bisa kita gunakan untuk mempermudah mengobrol dan chattingan terhadap sesama pengguna telegram lainnya. ternyata telegram juga mempunyai sebuah fitur channel, secara pribadi menurut kami channel telegram ini seperti sebuah group chat yang bisa mengobrol sesama pengguna telegram lain, dan kita dapat menggundang banyak pengguna telegram dalam satu channel sekaligus.

Cara Membuat Channel Baru Di Telegram

Dan bagi kamu yang ingin membuat channel telegram,dikesempatan kali ini kami akan memberikan panduan cara membuat channel telegram yang sudah di enkripsi end to end, dan hanya orang yang berada di channel tersebut yang dapat melihatnya. nah untuk panduannya kalian bisa mengikuti panduan dari kami di bawah ini, oh iya sob.. disini kami akan membuat channel baru di telegram, dan panduan yang kami berikan sangat lengkap jadi kamu tidak perlu merasa bingung lagi.

1. Masuk Ke Menu Icon Pulpen/ Gambar Tulisan

Icon Tulisan

Langkah awal untuk membuat channel baru di telegram pertama-tama kamu buka menu icon pulpen/tulisan.

2. Cari Menu Channel Baru

Channel Baru

Setelah itu kamu akan menemukan 3 menu, group baru, secret chat baru dan channel baru di bagian ini kamu pilih menu channel baru dan klik menu tersebut.

Artikel Lainnya: Cara Menyembunyikan Nomor Telepon di Telegram

3. Buat Nama Channel Telegram

Nama Channel Telegram

Setelah kamu merencanakan untuk membuat channel baru di telegram, langkah selanjutnya kamu diminta untuk membuat sebuah nama channel telegram baru kamu dan mengisikan deskripsi channel telegram, dan kamu juga bisa menambahkan icon/foto channel telegram kamu, setelah semuanya sudah kamu isi langkah selanjutnya klik menu centang .

4. Setting Pengaturan Channel Telegram

Di bagian menu Pengaturan Channel kamu diminta untuk mengatur tipe channel dan tautan permanen, untuk tipe channel kamu akan diminta memilih 2 pilihan channel publik, dan channel private, untuk channel publik channel yang kamu buat dapat di temukan di mesin pencarian dan siapa saja dapat bergabung, intinya setiap orang dapat masuk ke channel telegram yang sudah kamu buat, sedangkan channel privat pengguna telegram lainnya hanya dapat masuk melalui tautan undangan saja, disini saya pilih channel privat agar tidak publik dan penggua lainya tidak dapat masuk terkecuali saya sendiri yang mengundangnya.

Untuk menu tautan permanen menu ini merupakan sebuah url channel kamu contohnya channel telegram saya ini https://t.me/kompirasi dan kalau sudah kamu isi semua kamu tinggal klik tanda centang

5. Tambah Pelanggan Di Channel Telegram

Di tahap terakhir kamu diminta untuk tambah pengikut baru di channel telegram yang baru saja kamu buat, dan di bagian menu tambah pengikut kamu tinggal pilih teman-teman yang ingin kamu tambahkan ke channel telegram, kalau sudah kamu tambahkan teman-teman atau sahabat yang ingin kamu masuki ke channel telegram kamu, langkah selanjutnya klik tanda

Setelah sampai tahap terakhir kamu sudah berhasil membuat channel telegram baru, dan kamu bisa chattingan sama temen-temen atau sahabat kamu dalam 1 channel telegram yang sudah kamu buat tadi.