Saat ini banyak orang yang mengalami kesulitan sewaktu ingin mengganti password discord di pc atau di android. Mungkin ada beberapa alasan kamu ingin ganti password discord seperti akun discord kamu digunakan orang lain, atau juga ada yang mengetahui password akun discord kamu.
Sehingga membuat kamu ingin berniat mengganti password akun discord, berikut ini kami tuliskan panduan cara ganti password akun discord.
Cara Ganti Password Discord
Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum kamu ingin mengganti password akun discord, kamu login dan masuk terlebih dahulu di aplikasi discord, kalau akun discord kamu nyangkut di pc atau laptop tidak masalah.
1. Masuk Ke User Settings
Langkah pertama setelah kamu sudah berada di tampilan utama discord kamu cari User Settings (Icon gerigi) kemudian masuk ke menu User Settings dengan cara mengklik menu tsb.
2. Change Password
Langkah kedua setelah kamu berada di menu My Account kamu drag menu kebawah sampai menemukan Password and authentication kalau sudah ketemu kamu klik change password.
Artikel Lainnya: Cara Keluar Dari Server Discord
3. Ganti Password Discord
Di bagian menu Change Your Password kamu masukan password discord kamu yang lama di bagian menu form Current Password Kemudian buat password discord kamu yang baru di form New Password kalau sudah kamu buat klik Done.
Penutup
Sekarang kamu sudah berhasil merubah password akun discord kamu, sekarang lakukan uji coba dengan cara logout discord kemudian login menggunakan password yang baru tadi kamu buat, kalau berhasil selamat kamu sudah berhasil mengganti password discord.